Saat Teduh hari ini ke-22
Yohanes 5:30-40
30 Aku tidak dapat berbuat apa-apa dari diri-Ku sendiri; Aku menghakimi sesuai dengan apa yang Aku dengar, dan penghakiman-Ku adil, sebab Aku tidak menuruti kehendak-Ku sendiri, melainkan kehendak Dia yang mengutus Aku.
31 Kalau Aku bersaksi tentang diri-Ku sendiri, maka kesaksian-Ku itu tidak benar;
32 ada yang lain yang bersaksi tentang Aku dan Aku tahu, bahwa kesaksian yang diberikan-Nya tentang Aku adalah benar.
33 Kamu telah mengirim utusan kepada Yohanes dan ia telah bersaksi tentang kebenaran;
34 tetapi Aku tidak memerlukan kesaksian dari manusia, namun Aku mengatakan hal ini, supaya kamu diselamatkan.
35 Ia adalah pelita yang menyala dan yang bercahaya dan kamu hanya mau menikmati seketika saja cahayanya itu.
36 Tetapi Aku mempunyai suatu kesaksian yang lebih penting dari pada kesaksian Yohanes, yaitu segala pekerjaan yang diserahkan Bapa kepada-Ku, supaya Aku melaksanakannya. Pekerjaan itu juga yang Kukerjakan sekarang, dan itulah yang memberi kesaksian tentang Aku, bahwa Bapa yang mengutus Aku.
37 Bapa yang mengutus Aku, Dialah yang bersaksi tentang Aku. Kamu tidak pernah mendengar suara-Nya, rupa-Nya pun tidak pernah kamu lihat,
38 dan firman-Nya tidak menetap di dalam dirimu, sebab kamu tidak percaya kepada Dia yang diutus-Nya.
39 Kamu menyelidiki Kitab-kitab Suci, sebab kamu menyangka bahwa oleh-Nya kamu mempunyai hidup yang kekal, tetapi walaupun Kitab-kitab Suci itu memberi kesaksian tentang Aku,
40 namun kamu tidak mau datang kepada-Ku untuk memperoleh hidup itu.
(Pertanyaan)
1. Menurut Yesus, Apa itu ‘suatu kesaksian yang lebih penting dari pada kesaksian Yohanes’?(36)
2. Apa yang dikatakan Yesus tentang peran Alkitab?(39)
3. Mengapa pelayanan Yesus dapat membuktikan bahwa Yesus diutus oleh Allah Bapa?
4. Apa yang anda rasakan tentang orang-orang yang tidak datang kepada Yesus walau mereka telah melihat Yohanes Pembaptis yang bersaksi dengan kuat dan kesaksian yang tercantum pada Alkitab?
5. Bagaimana anda merespons terhadap Kitab Suci yang tertulis dengan apa yang Yesus lakukan? Apa yang anda putuskan bukan sebagai saksi palsu yang hidup dengan munafik, tetapi saksi sejati yang bersaksi tentang salib Yesus?
(Pemaparan)
*pelita yang menyala dan yang bercahaya(35): Artinya Yohanes Pembaptis bukan terang sendiri tetapi hanya pelita saja.
Yesus mengatakan bahwa kesaksian tentang diriNya yang adalah Mesias didapatkan bukan melalui manusia, sedangkan pekerjaan yang diriNya sendiri kerjakan, yaitu segala pekerjaan yang diserahkan Bapa kepada diriNya, supaya melaksanakannya(34, 36). ‘Kesaksian Dia yang bersaksi tentang Aku’, yakni kesaksian Allah Bapa adalah benar(32, 37a). Dan juga orang Yahudi berharap bahwa Yohanes Pembaptislah Mesias dan Yesus mengatakan dengan nyata bahwa Yohanes Pembaptis adalah hanya pelita yang menyala dan yang bercahaya dalam bersaksi tentang kebenaran, bukan ‘cahaya’ sendiri(33, 35). Oleh karena itu, jika mau mengetahui kesaksian dan bukti tentang Yesus, maka harus memahami seluruh nubuat terhadap Yesus dan Alkitab yang ditulis tentang pelayanan Yesus. Namun jangan hanya menyelidiki saja, karena menurut Yesus, pelaksanaan sendiri yang menyelidiki Alkitab tidak beroleh hidup yang kekal(39). Seorang yang sungguh-sungguh menyelidiki Alkitab mengakui natur ilahi yang diperlihatkan Yesus dan menerima Yesus dengan benar. Semoga anda bertemu Yesus melalui firman Allah, menyadari apa yang Yesus kerjakan untuk keselamatan umat manusia, dan meneruskan untuk berusaha dalam pekabaran injil.
(Doa)
Kiranya kami ingat Yesus yang datang di dunia sebagai Mesias sejati dan mengabarkannya.
'Quiet Time' 카테고리의 다른 글
Yohanes 6:1-15 (0) | 2020.06.26 |
---|---|
Yohanes 5:41-47 (0) | 2020.06.24 |
Yohanes 5:19-29 (0) | 2020.06.22 |
Yohanes 5:10-18 (0) | 2020.06.19 |
Yohanes 5:1-9 (0) | 2020.06.17 |